Senin, 29 April 2019

Solid Gold | IHSG Diproyeksi Menguat di Batas 6.472

Solid Gold | IHSG Diproyeksi Menguat di Batas 6.472

SOLID GOLD PALEMBANGPada perdagangan akhir pekan kemarin IHSG ditutup menguat 0.44% ke level 6,507.22. 

Delapan dari sepuluh indeks sektoral berakhir dalam teritori positif, di mana sektor Infrastruktur dan Aneka Industri memimpin penguatan masing-masing sebesar 1.61% dan 1.17%. 

Adapun saham yang menjadi penggerak indeks diantaranya: TLKM, GGRM, BDMN, ASII, BMRI. Sementara itu pelaku pasar asing membukukan aksi jual bersih (Netsell) sebesar Rp 869 miliar. Nilai tukar rupiah tedepresiasi sebesar 0.66% ke level 14.199.

Sementara itu pada perdagangan jumat bursa saham Wall Street kompak ditutup dalam teritori positif, di mana Dow Jones naik 0.31%, S&P 500 menguat 0.47% dan Nasdaq positif 0.34%. 

Penguatan tersebut ditopang oleh rilisnya data Produk Domestik Bruto (PDB) AS pada kuartal I 2019 yang tercatat tumbuh 3.2% dibandingkan kuartal I 2018 yang tumbuh 2.2%.

Selain itu naiknya beberapa harga saham juga turut menopang indeks diantaranya, saham Amazo Inc yang naik 2.5% setelah laba bersih perusahaan pada kuartal I 2019 naik dua kali lipat di atas ekspektasi pasar, serta saham Walt Disney Co yang naik 1.95% setelah peluncuran film Marvel Studios "Avengers Endgame" mencatat rekor US$ 60 juta di AS pada penayangan perdananya.

IHSG ditutup menguat sebesar 0.5% ke level 6,401. IHSG ditutup bullish candle. Adapun indikator Stochastic golden cross dan MACD histogram bergerak negatif dengan Volume turun. Kami perkirakan IHSG kembali bergerak menguat dengan pergerakan di kisaran 6,372-6,472 - SOLID GOLD 

Baca Juga : 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar